Triono Wahyu Sudibyo - detikNews
Semarang - Dari Magelang kemudian ke Yogyakarta, obor SEA GAMES bergerak dan akhirnya tiba di Semarang, Jateng, Selasa (25/10/2011) sore. Rombongan diarak keliling kota dan disambut hiburan.

Di perbatasan Kota Semarang, rombongan yang terdiri dari pembawa obor, komunitas moge, perkumpulan jeep, dan denok-kenang (putra-putri) Semarang melakukan serah terima obor. Dalam rombongan juga tampak punakawan dan maskot SEA Games.

Mereka masuk kota, berkeliling melintasi berbagai jalan protokol seperti Jalan Perintis Kemerdekaan, Jalan Sultan Agung, Jalan A. Yani, dan finish di SMA Negeri 3 Semarang. Sekda Provinsi Jateng Hadi Prabowo dan Wali Kota Semarang Soemarmo HS serta sejumlah pejabat Muspida Semarang. Wali Kota Semarang Soemarmo menyambut kedatangan rombongan tersebut.

"Mewakili masyarakat Semarang, saya berharap Indonesia dapat menjadi juara umum," kata Soemarmo.

Malam ini, rombongan Torch Relay SEA Games XXVI 2011 akan dihibur dengan gebyar budaya di halaman balaikota, Jalan Pemuda. Mereka juga disambut beragam atraksi seperti komunitas wushu, sepeda onthel, dan capoeira.

Selain untuk hiburan, panggung besar di balaikota juga digunakan untuk seremoni. Duta Obor SEA Games, Ruwiyati menyerahkan obor ke Wali Kota Semarang Soemarmo HS, untuk selanjutnya diserahkan kepada Edhie Baskoro didampingi Menpora Andi Mallarangeng. Dari Ibas, obor akan diserahkan kepada Gubernur Jateng Bibit Waluyo.

(try/ndr)

0 comments:

Post a Comment

top