REPUBLIKA.CO.ID,PALEMBANG - Kabar kerap bersliweran menyebutkan pembangunan venues atau fasilitas pertandingan Sea Games 2011 di Sumatera Selatan (Sumsel) tidak akan selesai tepat waktu. Kabar itu membuat Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Alex Noerdin, harus rajin-rajin mengontrol langsung pembangunan venues di kawasan Jakabaring Sports City.
Pada Kamis (24/2) pagi sekitar pukul 09.00 WIB, Alex Noerdin melakukan sidak (inspeksi mendadak) ke lokasi pembangunan dan berdialog langsung dengan kontraktor pelaksana proyek pembangunan ke seluruh venues.
Kepada pelaksana kontruksi pembangunan, Gubernur Sumsel bertanya langsung mengenai kendala yang dihadapi para kontraktor. Di lokasi pembangunan wisma atlet, Alex Noerdin mendapat laporan kontraktor tentang adanya kendala material yang belum sampai ke Palembang akibat terjadinya antrean panjang di pelabuhan Merak, Banten.
Mendengar keluhan tersebut, Gubernur Sumsel langsung menghubungi Kepala Dinas Perhubungan. “Saya sudah instruksikan kepala dinas perhubungan untuk berkoordinasi dengan pihak terkait agar angkutan material Sea Games mendapat prioritas dan bisa dipercepat penyeberangannya. Karena, venues SEA Games ini merupakan proyek nasional,” katanya.
Kepada para kontraktor pembangunan venues, Alex Noerdin juga meminta langsung laporan kemajuan dan target pekerjaan proyek selama satu bulan ke depan. “Sampai saat ini masih sesuai jadwal yang kita tetapkan,” tambahnya.
Red: Didi Purwadi
Rep: Maspril Aries
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment