Kapal Layar Ekspedisi Sea Games Segera Dilepas

ANTARA/Fanny Octavianus

TEMPO Interaktif, Palembang - Setelah sempat tertunda beberapa pekan, Tim Ekspedisi Layar Sabang-Merauke Road to Sea Games XXVI akan dilepas dari dermaga Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Jumat, 3 Juni 2011 sore.

Seorang panitia, Letnan Kolonel Laut (P) Berkat Widjanarko, yang juga Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Palembang, menuturkan bahwa tim ekspedisi terdiri atas lima orang mahasiswa dari kampus berbeda. Mereka akan berlayar mengarungi samudra dari Sabang hingga Merauke untuk mempromosikan Sea Games.

Uyung dari Masopala UNSRI), pimpinan Ekspedisi Layar Sabang Merauke Road to SEA Games XXVI mengatakan tim ini terdiri atas perwakilan Masopala Unsri, Mapala UI, Mapala Universitas Trisakti, dan seorang anggota Pramuka. Tim ini akan berlayar menggunakan perahu layar dengan panjang 9 meter, lebar 6 meter, dan tinggi tiang layar 10 meter.

Sebelumnya, kapal direncanakan akan berlayar pada 23 Mei lalu dari dermaga BKB. Namun, akibat belum matangnya persiapan maka keberangkatan terpaksa ditunda.

Selama empat bulan dalam misi mengarungi lautan, tim ini akan menyinggahi 22 kota dan provinsi di nusantara.

Letnan Satu R. Agung Darmawan, Kepala Seksi Keamanan Laut (Kamla) Pangkalan TNI Angkatan Laut Palembang memastikan tim siap untuk mengarungi samudra setelah mendapatkan pelatihan dan pembekalan selama satu bulan di Pangkalan TNI Angkatan Laut Palembang. “Mereka sudah mendapatkan pembekalan, baik materi maupun keterampilan dalam berlayar," ujarnya.

Untuk keberangkatan nanti, Pangkalan TNI Angkatan Laut akan mengawal perahu layar tim Ekspedisi Layar Sabang Merauke Road to SEA Games XXVI ini hingga ke ambang luar. Setelah itu, tim ekspedisi diminta untuk terus menjalin koordinasi dengan jajaran Pangkalan TNI Angkatan Laut di tempat yang disinggahi. TNI Angkatan Laut menyarankan agar tim cukup berlayar hanya dua mil dari bibir pantai agar tetap aman. Sebab, lebih dari itu dikhawatirkan tim akan berhadapan dengan ombak besar.

PARLIZA HENDRAWAN

0 comments:

Post a Comment

top