Santai Bernuansa Sportivitas



Sriwijaya Post.
SAYA sangat terkesan dengan seremoni pembukaan Olimpiade Pemuda di Singapura, Sabtu (14/8) malam. Yang paling membuat terkesan, nuansa seremoni yang dikemas secara santai, sporty, dan menampilkan pameran teknologi tinggi. Banyak yang dapat kita pelajari dari penyelenggaraan pembukaan olimpiade ini. Mereka sangat profesional dan sepenuh hati. Kita bisa tiru untuk pembukaan SEA Games 2011 di Palembang nanti.

Di balik kemeriahan olimpiade olahraga khusus bagi remaja ini sebenarnya saya menyimpan kesedihan. Mereka memamerkan kembang api dengan teknologi tinggi sementara gas yang dipakai berasal dari Sumsel.

Sepulang dari Singapura, saya akan segera rapat dengan pihak terkait untuk sukses SEA Games XXVI mendatang. Poin-poin penting yang kami cermati, kemasan acara yang diformat santai tapi bernuansa sportivitas. Pada saat pengibaran bendera anak-anak kecil mengelilingi pengibar bendera. Pembawa bendera peserta juga tampil sporty dengan baju olahraga. Suasana sangat meriah. Seluruh pelajar di Singapura tampaknya dilibatkan.

Selain itu keamanan dan kenyamanan para atlet yang tidak mendapat kawalan ketat. Namun mereka terlihat nyaman. Kita harus bisa mencontoh ini.

Meskipun demikian saya juga punya kritik pada acara ini. Meskipun bagus namun acara berlangsung terlalu lama sehingga pada puncaknya orang bosan dan lelah. Hal ini, akan menjadi pelajaran juga bagi panitia besar SEA Games mendatang untuk mengemas acara yang singkat, padat, dan menarik. Kita bisa meniru Singapura. Meniru bukan berarti mencontek. (Gubernur Sumsel Alex Noerdin yang hadir pada pembukaan Olimpiade Pemuda di Singapura didampingi sejumlah pejabat, menghubungi wartawan Sripo Wenny Ramdiastuti semalam)

0 comments:

Post a Comment

top